Artikel

Apa itu psikologi dalam Financial Planning?

Perencanaan keuangan saat ini lebih dari sekadar portofolio dan produk. Bidang ini telah berkembang dengan mempertimbangkan semua area dalam kehidupan klien yang dipengaruhi oleh uang: makna bagi mereka; tujuan keuangan yang dipengaruhi oleh nilai-nilai; dan kekhawatiran tentang dampak uang yang paling berarti bagi mereka.

Perencana keuangan yang sukses memahami satu hal penting tentang klien mereka bahwa, keuangan pribadi (personal finance) dan psikologi (psychology) klien terkait erat. Ketika seorang perencana keuangan memberikan saran kepada klien mereka, mereka berhadapan dengan ratusan ribu tahun pengkondisian psikologis manusia (human psychological conditioning), serta keyakinan (beliefs) yang unik, perilaku (behaviour), kebiasaan (habits), dan latar belakang  klien mereka.

Pengetahuan tentang psikologi keuangan klien lebih dari esensi untuk praktik perencanaan keuangan. Jadi, mengingat kesan kita yang berhubungan dengan uang, perencana keuangan harus melengkapi diri dengan pengetahuan dan alat untuk membantu klien mengatasi hambatan mental ini.

Menjadi berpengetahuan saja tidak cukup. Perencana keuangan harus menggunakan pengetahuan ini untuk memahami latar belakang pribadi, keluarga dan budaya klien mereka yang unik dan bagaimana mereka memengaruhi tujuan keuangan mereka. Untuk melakukan ini, perencana keuangan harus memahami psikologi uang mereka sendiri, termasuk pandangan dunia dan bias yang mereka bawa ke dalam hubungan dengan klien mereka. Ini akan memungkinkan mereka untuk peka terhadap pandangan dunia dan bias unik masing-masing klien.

Sumber: Psychology of financial planning, Dr. Bradley T. Klontz CFP, Dr. Charles Chaffin, Ted Klonz Phd

Ingin mendapatkan informasi pelatihan?

Daftarkan diri Anda untuk kami hubungi di waktu mendatang.

Artikel Finansial

Baca informasi seputar Financial Coaching

Apa yang dimaksud dengan Financial Coach?

Berikut ini adalah arti Financial Coach dari dua expert dunia tentang Financial Coach sesuai bidang mereka masing-masing.

Selengkapnya

Apa itu psikologi dalam Financial Planning?

Perencanaan keuangan telah berkembang dengan mempertimbangkan semua area dalam kehidupan klien yang dipengaruhi oleh uang.

Selengkapnya

Financial Coaching - Sebuah kesempatan bisnis

Bagaimana Anda keluar dari siklus gaji ke gaji yang tampaknya tak ada habisnya?

Selengkapnya